Terlihat Sepele! Ternyata Kencing Berbau Menyengat Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius Lho

kencing berbau menyengat 1_1_11zon

Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Pernahkah Anda mendapati urine atau air kencing Anda berbau menyengat? Jika iya, sebaiknya jangan anggap sepele.

Meski terlihat sepele, perubahan bau pada urine bisa menjadi indikasi adanya masalah kesehatan yang lebih serius.

Lantas, apa penyakit serius yang bisa menyebabkan air kencing berbau menyengat? Mari simak penjelasan berikut.

Penyebab Air Kencing Berbau Menyengat

Ada beberapa kondisi yang bisa menyebabkan air kencing menjadi berbau menyengat, baik dari yang ringan hingga kondisi serius. Berikut penyebabnya:

1. Mengkonsumsi Makanan dan Minuman Tertentu

Konsumsi makanan seperti asparagus, bawang putih, kopi, atau makanan berprotein tinggi bisa menyebabkan urin berbau lebih tajam.

2. Dehidrasi

Ketika tubuh kekurangan cairan, konsentrasi urine menjadi lebih pekat sehingga baunya lebih menyengat. Warna utine juga cenderung lebih gelap.

3. Infeksi Saluran Kemih (ISK)

Infeksi saluran kemih tidak hanya menyebabkan rasa nyeri saat buang air kecil, tetapi juga disertai dengan bau urine yang menyengat dan berwarna keruh.

4. Infeksi Menular Seksual (IMS)

Tidak hanya ISK, infeksi menular seksual seperti gonore, klamidia, dan trikomoniasis, juga bisa menyebabkan urine berbau menyengat.

5. Gangguan Ginjal

Gangguan ginjal, dapat menyebabkan akumulasi zat beracun dalam tubuh yang membuat urine berbau lebih kuat dan tidak sedap.

Bahaya Mengabaikan Air Kencing Berbau Menyengat

Mengabaikan perubahan air kecing yang berbau, dapat berisiko pada kesehatan. Jika disebabkan oleh infeksi, kondisi ini bisa memburuk dan menyebar ke organ lain.

Begitu juga penyakit ginjal yang tidak segera ditangani, bisa menyebabkan masalah kesehatan yang lebih serius.

Oleh karena itu, dokter Klinik Utama Sentosa mengatakan bahwa penting untuk mengambil langkah penanganan yang tepat jika mengalami gejala yang mencurigakan.

Kapan Harus ke Dokter?

Segeralah konsultasikan dengan dokter jika Anda mengalami beberapa gejala yang mencurigakan, seperti:

  • Bau urine yang menyengat berlangsung lebih dari beberapa hari
  • Disertai gejala demam, nyeri, atau perubahan warna urine
  • Urine berbusa atau berdarah
  • Memiliki riwayat penyakit ginjal
  • Memiliki riwayat hubungan seks berisiko

Dengan mengambil langkah yang tepat, setiap kondisi bisa teratasi dengan lebih baik dan komplikasi bisa Anda cegah dengan lebih baik.

kencing berbau menyengat 2_2_11zon
Ilustrasi seorang pria yang mengalami sakit kencing dan urine berbau menyengat

Pentingnya Pengobatan Medis yang Tepat

Jika Anda mengalami air kencing berbau menyengat dalam jangka waktu lama, jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter.

Pemeriksaan lebih lanjut dapat membantu Anda mengetahui penyebab pastinya dan mencegah komplikasi yang lebih serius.

Dokter juga akan memberikan pengobatan dan perawatan medis, yang sesuai dengan kondisi masing-masing pasien, baik penyebab hingga tingkat keparahannya.

Penanganan yang sejak dini dan tepat, bisa membantu memastikan kesehatan Anda tetap terjaga. Jadi, jangan tunda pengobatan ya!

Baca Juga: 4 Alasan Mengapa Perawatan Infeksi Saluran Kemih Secara Medis Diperlukan, Simak!

Atasi Air Kencing Berbau Menyengat dengan Akurat di Klinik Utama Sentosa

Untuk mengetahui penyebab pasti air kencing berbau menyengat, Anda bisa melakukan pemeriksaan medis di Klinik Utama Sentosa.

Dokter akan mengevaluasi kondisi Anda dengan lebih akurat, dengan fasilitas medis yang lengkap dan berstandar tinggi.

Selain itu, Anda juga bisa berkonsultasi kapan dan di mana saja dengan dokter, dan membuat janji temu melalui layanan Konsultasi Dokter Online.⇒ [Tanya Dokter Kelamin]

Layanan ini kami sediakan untuk mempermudah siapa saja, untuk mendapatkan saran yang tepat melalui Chat Whatsapp yang beroperasi selama 24 jam, gratis!⇒ [WhatsApp Dokter]

Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera dapatkan perawatan medis yang tepat dengan biaya yang terjangkau langsung dari ahli yang terbaik!

| | |

Reservasi Online

Anda dapat melakukan Reservasi secara online, tim Klinik Sentosa akan menghubungi Anda dalam waktu maks 1x24 jam ke depan.
Chat Dokter
Klinik kulit dan kelamin terpercaya di Jakarta